Like In Facebook

Thursday, 1 October 2015

Bulan Eliminasi Kaki Gajah = Mengenal Penyakit Kaki Gajah

Bulan Eliminasi Kaki Gajah = Mengenal Penyakit Kaki Gajah

     Penyakit kaki gajah (Filariasis) adalah penyakit infeksi yang bersifat menahun, yang disebabkan oleh cacing Filaria dan ditularkan oleh nyamuk.


Apa Penyebab Penyakit Kaki Gajah?


Penyakit kaki gajah disebabkan oleh cacing filarial yang hidup di dalam tubuh manusia. Cacing Filaria dapat bertahan hidup selama 4-6 tahun dalam saluran getah bening. Cacing Filaria berkembang biak di dalam tubuh dan menghasilkan jutaan anak cacing (mikrofilaria) yang beredar di dalam darah.

Cara Penularan Penyakit Kaki Gajah


Penyakit kaki gajah ditularkan dari seseorang yang darahnya mengandung mikrofilaria kepada orang lain melalui gigitan nyamuk. Pada waktu nyamuk menghisap darah orang tersebut, mikrofilaria ikut terhisap dan masuk ke badan nyamuk. Satu hingga dua minggu kemudian, mikrofilaria berubah menjadi larva dan ditularkan pada orang lain saat nyamuk menggigitnya.


Gejala dan Tanda Penyakit Kaki Gajah


1.   Demam berulang ulang selama 3-5 hari, demam dapat hilang jika si penderita istirahat dan muncul lagi setelah penderita bekerja berat.
2.   Pembengkakan saluran getah bening sehingga terlihat bengkak di daerah lipatan paha, ketiak yang tampak merah, panas dan sakit.
3.   Timbul bisul (Abses) yang bisa pecah mengeluarkan nanah dan darah.
4.   Pembesaran kaki, lengan, payudara, atau buah zakar yang terlihat agak kemerahan dan terasa panas.
5.   Note :  Banyak penderita penyakit kaki gajah tidak menunjukkan gejala sama sekali tetapi di dalam tubuhnya terdapat Cacing Filaria.

Bagaimana Mencegah Penyakit Kaki Gajah?


1.    Minum obat pencegahan penyakit kaki gajah setahun sekali, selama minimal lima tahun.
2.    Menghindari gigitan nyamuk dengan cara menggunakan kelambu, menggunakan obat nyamuk semprot/bakar, memakai obat oles anti nyamuk, menutup ventilasi rumah dengan kawat kassa, dan lain-lain.
3.    Memberantas nyamuk dengan cara menjaga kebersihan lingkungan, menghilangkan tempat perindukan nyamuk
4.    Menimbun, mengeringkan atau mengalirkan air yang tergenang.

Manfaat Ganda Minum Obat Pencegah Penyakit Kaki Gajah

Bulan Eliminasi Kaki Gajah = Albendazole


     Pemberian albendazole pada POPM penyakit kaki gajah mempunyai manfaat ganda, yaitu dapat mematikan atau memandulkan cacing filaria dewasa serta dapat mematikan cacing perut seperti cacing gelang, cacing tambang, cacing cambuk dan cacing kremi.

     Dengan demikian, orang yang minum obat pencegah penyakit kaki gajah memperoleh dua mafaat sekaligus yaitu, melindungi dirinya dari risiko terkena penyakit kaki gajah dan kecacingan.

     Itulah penjelasan tentang penyakit kaki gajah. Apabila terdapat kekurangan pada artikel ini, saya mohon maaf. Terima kasih telah membaca artikel ini, baca juga : Jangan Sepelekan 5 Penyebab Kanker Ganas Berikut Ini!.

0 komentar:

Post a Comment

Terima kasih telah membaca blog saya, silahkan tinggalkan komentar yang sopan.